Penyaluran BLT Aman Dan Tepat Sasaran, Babinsa Beri Edukasi Bijak Gunakan Dana.





NTT-Kefamenanu., Jumat 04 Juli 2025., Wujud perhatian terhadap kesejahteraan masyarakat terus ditunjukkan oleh jajaran TNI. Kali ini, Babinsa Koramil 1618-01/Miotim, Serda Krispianus Degha, turut hadir dalam kegiatan Penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) tahap kedua yang dilaksanakan di aula Kantor Desa Buk, Kecamatan Bikomi Tengah, Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU).


Sebanyak 36 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) menerima bantuan dengan total Rp 600.000 untuk dua bulan, yang bertujuan membantu meringankan beban ekonomi masyarakat akibat dampak sosial ekonomi yang masih terasa di pelosok desa.


Kehadiran Babinsa dalam kegiatan ini bukan hanya sebagai pendamping pengamanan, namun juga bentuk nyata dari sinergi TNI bersama Pemerintah Desa dalam memastikan program bantuan dari pemerintah tersalur tepat sasaran dan berlangsung aman serta tertib.


“Kami hadir untuk memastikan kegiatan berjalan lancar serta menyampaikan imbauan agar bantuan ini digunakan sebaik-baiknya untuk kebutuhan rumah tangga dan pendidikan anak,” ujar Serda Krispianus.


Ia juga mengingatkan kepada masyarakat agar tetap menjaga kerukunan, kebersihan lingkungan, serta aktif dalam kegiatan gotong royong di desa, demi terciptanya desa yang sehat dan produktif.


Program BLT-DD ini merupakan salah satu bentuk komitmen pemerintah dalam menjangkau masyarakat miskin di pedesaan. Dengan adanya dukungan dari TNI di lapangan, pelaksanaannya menjadi lebih terorganisir dan transparan.

(PENDIM 1618/TTU).

Post a Comment

Previous Post Next Post